10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Mungkin Anda sudah jenuh dengan masakan olahan ayam atau olahan daging untuk menu santapan Anda tiap harinya. Sudah terpikirkan untuk membuat masakan dengan menu utama seafood? Tidak ada salahnya jika ingin mencoba.

Kali ini kami akan membagikan Aneka Resep Cumi yang akan membuat menu santap Anda jadi bervariasi. Namun, memang ada aturannya dalam mengonsumsi seafood. Jangan banyak-banyak, ya. Yuk kita intip bagaimana proses pembuatannya dan bahan-bahannya apa aja sih.

1. Cumi Saus Padang

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
500 gr cumi, buang kulit n isi perut
1 sdm tepung maizena, larut dgn air
250 ml air
3 sdm minyak untuk tumis

Bahan bumbu yg dihaluskan :
6 cabe
6 bwg merah
4 bwg putih
1 1/2 sdt garam

Bumbu lain :
3 cm jahe
1 sdm saos tirem
2 sdm sambel botol
6 sdm saos tomat
1 sdt merica
1 sdm gula

Cara Memasak :
Tumis bumbu halus bersama jahe hingga harum
Masuk cumi aduk hingga kaku
Tambah air n bumbu lain masak hingga mendidih
Masak dengan api kecil hingga cumi matang n bumbu meresap
Terakhir masuk sagu , cmpur hingga kental
Angkat dan sajikan masakan sehat ini.



2. Tumis Cumi Cabai Hijau

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
500 gr cumi asin
500 ml air
3 sdm minyak untuk menumis
8 bh bawang merah, iris tipis
4 siung bawang putih, iris tipis
1 lbr daun salam
3 cm lengkuas, memarkan
3 bh cabai hijau, potong serong
3 bh cabai merah, potong serong
4 bh tomat hijau, potong jadi 6 bagian
4 bh belimbing wuluh, potong jadi 4 bagian
200 ml air
½ sdt garam
½ sdt lada
2 sdm kecap manis

Cara Membuat:
Rebus air sampai mendidih. Masukkan cumi, masak sampai empuk dan mengembang. Angkat, tiriskan.
Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, daun salam dan lengkuas sampai harum.
Masukkan cumi, cabai hijau, cabai merah, tomat hijau, belimbing wuluh, dan air. Masak sampai cumi empuk.
Tambahkan garam, lada dan kecap manis, masak sampai semua bahan matang dan bumbu meresap ke dalam cumi.


3. Resep Cumi Asam Manis

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
500 gr cumi-cumi
1 sdm air jeruk nipis
3 sdm minyak untuk menumis
2 batang serai

Bumbu yang iris:
1 Bawang bombai
1 sdm Cabai merah giling
10 bawang merah
1/2 jahe
2 bh bawang putih
1 bh tomat
sous pedas
kecap secukupnya

Cara memasak:
- Kupas kulit ari pada cumi-cumi dan buah tinta hitamnyanya diiris bulat-bulat cuci sampai bersih
- lumuri cumi-cumi dengan air jeruk nipis diamkan 15 menit kemudian bilas kembali lalau tiriskan
- panaskan minyak tumis semua bumbu yang diiris tambahkan serai ,masukkan cumi-cumi.tambah saos , garm kecap secukupnya
- tambahkan air sedikit aduk-aduk hingga cumi-cumi setengah matang
sajikan


4. Cumi saus tiram

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan :
Cumi 500 gr, potong-potong
Minyak
1 bawang Bombay
3 siung bawang putih
Bawang daun secukupnya
½ jahe
1 buah tomat, dipotong-potong
Cabe merah secukupnya di potong serong
Garam dan penyadap

Cara membuat :
Panaskan minyak, masukan bawang putih, bawang Bombay.
Masukan cumi, aduk hingga rata dan tunggu hingga agak matang.
Tambahkan bawang daun, jahe dan cabe merah.
Tuangkan sedikit air.
Masukan saus tomat dan kecap, aduk dan tunggu hingga sedikit mengental (untuk saus tiram masukan saus tiram).
Tambahkan garam dan penyedap rasa.
Aduk dan tunggu hingga matang, dan siap disajikan


5. Cumi Bumbu Tomat

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
6 ekor cumi-cumi agak besar
5 buah bawang merah
2 siung bawang putih
1 btr bawang Bombay
1 btr telur ayam
1 buah tomat merah
2 sdm saos tomat
1 btg serai
1 helai daun salam
Garam, lada, gula pasir secukupnya.

Cara Memasak :
Cumi-cumi dibersihkan, kupas kulit arinya, buang matanya.
Bawang merah dikupas, tumbuk kasar.
Daun bawang dibersihkan, dipotong kecil-kecil.
Ambil kepala cumi-cumi lalu lumatkan (giling), campur dengan bawang merah, daun bawang, tepung roti, garam, telur ayam, lada, aduk serata mungkin samapi benar-benar tercampur. Campuran di atas isikan ke dalam cumi yang telah dibersihkan tadi dan tutup dengan tusuk gigi
Goreng sampai empuk, taruh pada suatu tempat kemudian siram dengan bumbub tomat.

Cara Membuat Bumbu Tomat :
Tomat, cabe satu biji buang isinya lalu potong segi empat kecil-kecil serta bawang Bombay, semua memarkan.
Tumis semua bahan di atas bersama daun salam, saos tomat, garam, lada, gula pasir, aduk sebentar kemudian angkat.
Bumbu inilah yang disiramkan ke atas cumi-cumi tadi.


6. Cumi Gulai Manis

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
500 gr cumi-cumi
10 buah cabe merah
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas jari kunyit
1 ruas jari jahe
1 ruas jari lengkuas
1 tangkai sere
10 tangkai daun ruku-ruku
Garam, gula. asam kandis secukupnya

Cara Membuat:
Bersihkan ikan cumi-cumi, buang bagian tintanya.
Setelah dibersihkan kepalanya masukkan lagi ke dalam badannya, kemudian ikat dengan daun sere.
Buat santan empat gelas dan bawang merah goreng secukupnya.
Haluskan cabe merah, bawang merah, bawang putih, jahe, kunyit dan lengkuas, asam kandis, daun ruku-ruku, sere, gula, garam, dan sedikit vitsin.
Masukkan santan, asam kandis, daun ruku-ruku, serai, gula, garam dan sedikit vitsin.
Masak sampai ikannya matang dan santannya agak kering.
Tambahkan bawang goreng bila akan menghidangkannya.


7. Cumi Masak Kecap

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
1 kg cumi-cumi segar
1 jari kunyit
1 sdt air jeruk nipis
1 cm jahe, dipotong halus
12 buah bawang merah, dipotong halus
4 siung bawang putih, dipotong halus
½ sdt garam
4 sdm kecap manis
Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat
Besihkan cumi-cumi, buanglah tulangnya, tinta, kulit, mata, dan giginya kemudian cuci sampai bersih.
Potong menjadi 2 bagian bila agak besar dan biarkan utuh bila kecil.
Garam, kunyit, haluskan dan tambahkan air jeruk nipis kemudian aduk bersama cumi-cumi tadi.
Gorenglah cumi-cumi tadi dalam minyak panas sampai setengah kering, agar tidak meletup-letup sebaiknya wajan ditutup tapi sebentar-sebentar diaduk.


8. Cumi Goreng Saus Paprika

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
½ kg cumi dipotong2 menurut selera (dibuang kulit luarnya)
1 sdt sari jeruk lemon
Aci (harus dimasukkan ke dalam kulkas biar renyah)
1 buah paprika/cabe hijau yang bulat (dipotong kotak-kotak)
2 btg cabe merah (dipotong kotak-kotak)
3-4 btg daun bawang cung/daun bawang kecil (diiris halus)
2 siung bawang putih agak besar dicincang halus.

Cara Membuat:
Cumi setelah dipotong diberi garam sedikit. Kemudian beri sari jeruk lemon. Aduk rata.
Guling-gulingkan cumi ke Aci/sagu yang telah dimasukkan ke dalam kulkas.
Goreng hingga matang.

Saus:
Panaskan mentega/minyak. Masukkan bawang putih. Goreng hingga wangi.
Masukkan daun bawang cung, paprika, dan cabe merah. Tumis sebentar.
Masukkan saus tomat agak banyak. Kemudian beri sedikit air,beri garam, gula vitsin.
Masak hingga saus mengental.
Sajikan cumi goreng dengan saos paprika di atasnya.


9. Cumi Sambal Pedas

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan:
100 gram cumi-cumi (bersihkan dan potong bulat seperti cincin)
2 sdm minyak goreng
1 sdt air jeruk
1 sdm air asam jawa
1 cm kunyit
Garam secukupnya
3 sdm santan
5 cabai rawit hijau (buang bijinya dan iris)

Bumbu halus:
50 gram cabai merah
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih (disangrai)
3 butir kemiri (disangrai)
1 sdt terasi

Cara Memasak :
Remdam cumi-cumi dengan air jeruk, kunyit dan garam secukupnya selama 15 menit
Haluskan semua bumbu halus, kemudian sisihkan
Panaskan minyak goreng dalam wajan lalu masukkan bumbu halus ditumis hingga harum
Tambahkan air asam, santan dan garam secukupnya, aduk hingga mendidih
Masukkan cumi-cumi dan Cabai hijau, aduk hingga merata dan kuah mengental
Setelah matang, angkat dan sajikan dalam piring saji, hias sesuai selera


10. Cumi Goreng Sambal Penyet

10 Resep Cumi Sederhana Pilihan Yang Nikamat Dan Lezat

Bahan dasar yang diperlukan :
1/8 sendok teh cabai bubuk
300 gram cumi
minyak goreng
60 gram tepung terigu
½ sendok teh lada bubuk
½ sendok teh garam
½ sendok teh air jeruk nipis
100 ml air

Bahan dasar untuk Sambal Penyet :
1/8 sendok teh garam
½ sendok teh terasi
1 buah cabai rawit merah
2 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah cabai merah besar
½ buah tomat
½ sendok teh gula pasir

Langkah dan cara untuk mengolah :
Langkah awalan anda bisa bersihkan cumi terlebih dahulu, lalu potong bulat.
Dan kemudian lumuri cumi dengan air jeruk nipis, ¼ sendok teh garam dan ¼ sendok teh lada bubuk. Lalu diamkan 15 menit.
Dan untuk bahan pencelup, ¼ sendok teh garam, campur rata tepung terigu, , ¼ sendok teh lada bubuk ¼ sendok teh cabai bubuk dan air.
Dan celupkan cumi ke bahan pencelup. Goreng di atas api sedang sampai matang. Sisihkan.
Nah untuk sambal penyet, bersihkan, goreng bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit merah, tomat dan terasi. Lalu ulek semua bahan tersebut bersama garam dan gula pasir. Aduk rata.
Kemudian penyet cumi di atas ulekan dengan sambal penyet.